Site icon Belajar Bahasa Spanyol Dan Tentang Spanyol

Makanan Khas Spanyol, Sudah Pernah Coba Yang Mana?

Makanan Khas Spanyol – Spanyol menjadi negara yang sangat khas dengan tradisi dan berbagai jenis makanannya yang autentik.

Ada beberapa juga restoran ala makanan Spanyol di Indonesia yang punya penggemarnya tersendiri.

Jika kalian belum punya kesempatan untuk mengunjungi Spanyol, tidak ada salahnya untuk mengenal makanan khas Spanyol

Makanan Khas Spanyol

Nah, berikut ini beberapa jenis makanan khas Spanyol yang kaya cita rasa, yaitu :

1. Churros

Pasti sudah tidak asing dengan churros yang sering dijadikan cemilan.

Ternyata, churros menjadi khas Spanyol yang cukup terkenal di Indonesia. Rasa gurihnya karena churros ditaburi gula dan bubuk kayu manis.

Churros adalah makan dengan bahan bahan yang sebenernya sangat sederhana, yaitu adonan tepung  yang digoreng, kemudian di baluri dengan gula dan bubuk kayu manis. Rasanya semakin lezat karena churros di lengkapi dengan saus cokelat.

Baca Juga : https://www.belajarbahasaspanyol.com/

2. Gazpacho

Jika kalian pernah mengunjungi restoran Spanyol di Indonesia, pasti sudah tidak asing dengan gazpacho

Gazpacho adalah sup yang berasal dari Andalusia, Spanyol bagian selatan. Gazpacho kerap di konsumsi saat musim panas tiba.

Jika biasanya di Indonesia sup di sajikan dalam keadaan hangat, maka berbeda dengan gazpacho

3. Albondigas

Di Indonesia, bakso di sajikan dengan mie kuning atau bihun, sambal, dan berkuah. Di Spanyol, ternyata juga ada bakso yang di sebut albondigas

Makanan khas Spanyol ini terkenal dengan saus tomatnya. Kalian bisa mencicipi albondigas yang terbuat dari daging sapi atau domba

Albondigas yang autentik biasanya di tambahkan dengan peterseli dan kemudian di dominasi dengan bumbu kering yaitu oregano

4. Paella

Orang Indonesia paling suka mengonsumsi nasi karena menjadi makanan pokoknya

Nah, makanan khas Spanyol juga ada berbentuk seperti nasi kuning, lho, namanya adalah paella. Hal yang membedakan paella dengan nasi kuning di Indonesia adalah bagian topping.

Paella kerap di sajikan dengan berbagai seafood segar, seperti cumi, udang, ikan, hingga kerang yang membuat rasanya semakin lezat.

5. Crema Catalana

Kalau berbicara tentang makanan khas dari negara negara di Eropa, tidak lengkap tanpa adanya makanan penutup atau dessert.

Crema catalana adalah salah satu makanan penutup tetrua di Spanyol. Sekilas, creama catalana ini terlihat seperti puding krim saja.

Hal ini yang bikin makanan penutup ini menjadi spesial adalah kerak gula yang di bakar pada bagian atasnya

Exit mobile version